loading...

Kurang tidur dapat menyebabkan mood kamu akan cenderung mudah marah


Kurang tidur dapat menyebabkan mood kamu akan cenderung mudah marah


Mood adalah suasana hati yang dapat dipengaruhi karena adanya rangsangan dari luar yang kita terima. Mood biasanya memiliki nilai kualitas positif atau negatif. Mood yang baik akan terlihat dari perilaku psoitif yang ditunjukkan individu, sedangkan mood yang buruk akan terlihat juga dari perilaku buruk yang ditunjukkan individu. Secara umum, mood dengan emosi adalah satu hal yang sama. Mood adalah keadaan emosional yang bersifat sementara, bisa beberapa menit sampai beberapa minggu.

Dalam Journal of Applied Social Psychology, para peneliti menjelaskan bahwa kurang tidur akan menyebabkan kontrol diri dan kemampuan berpikir jernih berkurang. Selain itu, kurang tidur juga akan mengurangi kemampuan tubuh menghadapi stres.

Tidur merupakan salah satu faktor utama yang mempengaruhi mood. Orang yang kurang tidur lebih sering memiliki mood depresi. Makanan, obat, dan faktor-faktor pola hidup juga dapat mempengaruhi mood. Beberapa studi menunjukkan bahwa pengambilan keputusan juga dipengaruhi oleh mood. Orang yang memiliki mood senang lebih mudah dipengaruhi oleh iklan.

Comments

loading...
loading...